Minggu, 30 Maret 2014

Nutrijel Mangga-Jagung Manis-Roti Tawar


# Love Food #

Kali ini saya mencoba mengkreasikan roti tawar yang mendekati masa kadaluarsa. Tiap minggu saya selalu membeli roti tawar untuk bekal makan sekolah Ara, dan biasanya tiap akhir minggu selalu ada sisa, entah banyak ataupun sedikit. Kalau mau dibuang tetap saja sayang. Paling kalau di halaman belakang rumah ada burung merpati maka sebagiannya saya potong kecil-kecil dan saya lemparkan ke arah mereka. Maklun di musim yang kecenderungannya dingin seperti ini, burung-burung kesusahan mencari makan. Tidak banyak makanan yang ditemui di musim spring seperti ini.

Kembali ke topik. Roti tawarnya saya padukan dengan nutrijel rasa mangga supaya ada rasa masam-masamnya, serta jagung manis untuk mengimbangi rasa tawar pada roti. Bahan dan caranya sangat sederhana.

Bahan-bahan:

  • Nutrijel rasa mangga
  • 3,5 gelas air
  • 1 cup gula
  • 2 lembar roti tawar, sobek kecil-kecil
  • 3 sdm jagung manis pipil
Cara pembuatan:
  1. Panaskan nutrijel, gula, dan air di atas kompor dengan api sedang sambil diaduk.
  2. Setelah muncul gelembung-gelembung kecil, tambahkan jagung manis dan roti tawar yang telah disobek kecil-kecil. Aduk hingga roti tawar agak melumat dan nutrijel mendidih dengan sempurna.
  3. Masukkan ke dalam cetakan, dan biarkan dingin. Masukkan ke dalam kulkas. 
  4. Nutrijel siap disajikan, bisa dimakan langsung atau diberi toping susu kental manis jika suka.
Jagung manis bisa diganti dengan yang lain, misalnya buah nangka atau buah lain yang warnanya tidak berubah jika disimpan lama. Selamat mencoba resepnya ya, semoga suka, dan yang lebih penting lagi bisa menyiasati menghabiskan roti tawar jika sudah merasa bosan memakannya dengan cara yang biasa.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar