Senin, 25 Agustus 2014

Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-64


Alhamdulillah hari Minggu kemarin Al-Imanu Kids bisa mengadakan acara perayaan untuk memperingati hari Kemerdekaan RI yang ke-64. Meskipun kami semua sedang merantau jauh di negeri orang, namunkami juga ingin merasakan meriahnya gebyar kegiatan agustusan yang biasanya kami nikmati di negara kami. Apalagi saya pribadi setelah melihat postingan teman-teman di facebook, mereka posting aneka lomba-lomba misalnya lomba makam mie, makan krupuk, baris-berbaris yang dulu pernah saya ikuti bersama teman-teman di Karang Taruna jaman masih muda dulu he3...... Juga saat melihat tv nasional, acaranya itu melulu seharian, jadi bikin tambah kangen Indonesia. Plus ada juga yang upload foto-foto karnaval he3....lucu-lucu.

Oiya presiden terpilih Indonesia, bapak Joko Widodo juga turut memeriahkan perayaan agustusan di tanah air, beliau ikut lomba balap arung dan futsal bersama para artis, tentu saja tidak untuk serius melainkan untuk memeriahkan dan membuat warga senang. Dikabarkan kalau sebenarnya beliau juga ingin ikut lomba makan krupuk, namun ajudan melarangnya karena harus ada prosedur yang namanya food test terlebih dahulu, nah kalau krupuknya harus dicicipi dulu sama ajudannya, lha Pak Jokowi harus makan sisa dong hi3.....

Di Newcastle ini kami mengadakan lombanya di belakang rumah, aga lebih aman daripada di park, dan antisipasi kalau cuaca tiba-tiba hujan. Akhir-akhir ini cuaca di Newcastle mudah sekali berubah, kadang tiba-tiba matahari bersinar sangat cerah, beberapa menit kemudian bisa tiba-tiba hujan sangat deras, bahkan beberapa hari ramalan cuaca juga kalah jitu meramalkan cuaca.

Lomba yang kami pilih antara lain, lomba memindahkan bola dengan menggunakan piring. Siapa yang paling banyak memindahkan bola, dialah pemenangnya. Berikutnya adalah lomba berjalan dengan kaki tiga, peserta terdiri dari 2 anak yang kemudian salah satu kaki mereka harus diikat jadi satu. Lomba ketiga adalah lomba menggigit sendok yang diberi kelereng, dan terakhir adalah lomba tarik tambang. Kami ingin sekali mengadakan lomba makan krupuk, tapi.....pertama krupuk di sini termasuk barang impor dan mahal, dan yang ada bukan krupuk uyel yang biasanya ada di Jawa itu, tapi adanya krupuk Palembang yang bentuknya hampir sama tapi harganya tentu saja lebih mahal he3.... Intinya kami, terutama saya sih memilih lomba yang alatnya tidak terlalu membutuhkan banyak biaya. Alhamdulillah lomba kemarin itu alatnya gratis semua, plus dekorasinya juga yang berasal dari sumbangan mbak Sarah.

Seru dan lucu sekali suasana lomba kemarin karena peserta lombanya beraneka ragam umurnya, lombanya pun hanya untuk hiburan, dan semua mendapat hadiah yang sama. Alhamdulillah semuanya senang, dan semuanya bergembira. Ibu-ibunya apalagi, lebih bersemangat dan lebih bergembira he3.... Aku Bangga menjadi Anak Indonesia..........


#Ayat hari ini:
Surat Al-A'la (Yang Maha Tinggi) ayat 16-19

16. Namun kamu (orang-orang kafir) mengutamakan kehidupan duniawi.
17. Padahal akhirat itu lebih baik dan lebih kekal.
18. Sesungguhnya ini benar-benar ada lembaran-lembaran (kitab-kitab) yang terdahulu.
19. (Yaitu) lembaran-lembaran (kitab-kitab) Ibrahim dan Musa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar