Selasa, 30 Juni 2015

Sport Day di Bulan Ramadhan

 
 
Selama bulan Ramadhan, sekolah Ara tetap melaksanakan kegiatannya seperti biasa. Beberapa hari lalu kebetulan ada kegiatan sport day untuk murid kelas 1 hingga kelas 3. Kegiatannya adalah aneka macam perlombaan yang sifatnya hiburan bagi anak-anak, misalnya lomba melemparkan bola pada sasaran, lompat jauh, melempar roket foam ke jarak terjauh, dan sebagainya.
 
Perlombaan ini sifatnya kelompok dan bukan individu, jadi kerjasama lebih diutamakan disini. Semua skor yang diraih dicatat oleh guru, hal ini semakin menambah semangat anak-anak yang memang memiliki sifat kompetitif dominan. Anak-anak terlihat semangat dan gembira, di akhir acara, mereka semua mendapatkan medali, semuanya tanpa terkecuali. Usaha mereka diapresiasi tanpa harus merasa sedih dan kecewa jika skornya rendah.
 
Para orang tua diundang oleh pihak sekolah, namun tidak banyak yang datang. Para orang tua sibuk mengabadikan kegiatan anak-anak mereka. Saya pun demikian, tidak kalah sibuknya hehehe...
 
Ara puasa setengah hari waktu itu, Alhamdulillah dia tetap bersemangat. Semoga Allah SWT memudahkan puasamu ya nak.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar